Bahan:
250 gr terigu
250 gr gula
200 gr margarine cair
5 Butir telur
1 Set Nutrijel (resep ini menggunakan rasa mangga)
1 Sdt SP / TBM (pengemulsi kue)
Cara Membuat:
1. Mixer telur, SP dan gula sampai putih dan kental.
2. Tambahkan tepung terigu dan nutrijel, dan disusul oleh margarin cair. Mixer lagi sampai rata.
3. Masukan adonan ke dalam loyang, kemudian panggang menggunakan oven selama 45 menit atau sampai matang.
4. Bisa juga dimasak dengan cara dikukus bisa tidak ada oven.
5. Setelah matang, angkat dan dinginkan. kemudian keluarkan dari loyang dan iris-iris sesuai selera.
Selesai. Kue bolu nutrijel sudah jadi dan siap disajikan.
Bisa dinikmati bersama teh hangat atau minuman favorit lainnya.
Gampang kan ?
Selamat mencoba...